MY IKM STORY #3 : PUSKESMAS TAMBAKREJO WEEK #1

by - September 11, 2017

Assalaamu'alaikum!


Pada postingan kali ini, saya ingin bercerita pengalamanku selama magang di Puskesmas Tambakrejo, Surabaya. Saat memasuki departemen Ilmu Kesehatan Masyarakat itu pasti magang di puskesmas. Biasanya sih, magangnya di Gresik. Tapi karena keterbatasan, jadi dialihkan ke puskesmas sekitar Surabaya aja. Nah, kelompok saya dapat bagian magang di Puskesmas Tambakrejo, Surabaya. Postingan kali ini, saya ingin bercerita magang saya selama minggu pertama ini.

Dimulai dari Hari Senin (4/9/2017) adalah hari pertama kami mulai magang. Sebelumnya, kami orientasi tempat dan pengenalan ke semua perawat, bidan, dan pegawai di sana. Lalu, dilanjutkan dengan pengarahan dan sambutan dari Kepala Puskesmas Tambakrejo, dr. Anang Junaidy Sukma. Setelahnya, langsung deh kembali bertugas. Kebetulan hari itu saya bertugas di Poli Umum, tugasnya yaa mengobati pasien di poli Umum. Untuk hari Selasa (5/9/2017), saya bertugas di Poli KIA (Kesehatan Ibu dan Anak), di sana tugasnya adalah mengobati pasien Ibu dan Anak seperti Ibu hamil yg kontrol rutin dan anak-anak yg ingin imunisasi. Ada satu pasien anak kecil yang membuat saya 'kewalahan' tapi juga menyenangkan karena anak itu selalu mengajak saya bermain dan ingin digendong oleh saya, hehe.

Pada hari Rabu (6/9/2017l), saya kedapatan bertugas di Puskesmas Pembantu yaitu Puskesmas Sidoyoso. Saya naik motor bersama Pak Hendi. Ternyata letaknya di perkampungan, jadi agak blusukan gitu. Tugas saya di sana adalah seperti di Poli Umum puskesmas, hanya saja bisa dibilang pasiennya jauh lebih sedikit. Sekitar jam 10an saya sudah kembali ke Puskesmas karena sudah tidak ada pasien lagi. Langsung ke hari Kamis (7/9/2017) saya bertugas di Apotek, tugasnya adalah mengambil obat-obat sesuai yang diresepkan oleh dokter. Saatnya menunjukkan salah satu bakat terpendam saya, MEMBACA TULISAN DOKTER DENGAN JELAS, hahahahaha.

Kemudian, hari Jumat (8/9/2017) adalah hari yang paling berkesan untukku, sebab saya akan melakukan IMUNISASI MR. Pasti sudah pada tahu kan karena lagi booming banget. Sedikit informasi, imunisasi MR ini adalah pemberian vaksin yang mencegah kita dari penyakit Campak dan Rubella. Kalau tidak divaksin, dampaknya bisa bahaya loh, mulai dari kecacatan sampai kematian. Hiii, ngeri! Bagi adek-adek yang berusia 9 bulan hingga 15 tahun, yuk imunisasi MR hanya sampai September ini aja loh! (Hehe, promosi banget yah!)


Imunisasi MR kemarin diadakan di suatu TK di sebuah RT dekat banget dari Puskesmas Tambakrejo. Di sana saya diajarkan untuk menyuntik vaksin MR dan saya pun juga harus melakukannya, tapi tetap dibimbing oleh dokter (petugas) dari Puskesmas Tambakrejo. Kejadian menarik di sana tak jauh-jauh dari yang namanya anak kecil nangis ketakutan dan kesakitan, bahkan ada yang gak nangis sama sekali. Hehehe. Tapi ini menjadi suatu pengalaman yang luar biasa bagiku karena kesempatan ini tidak datang dua kali loh bagi seorang mahasiswa klinik.

Lalu, pada hari Sabtu, saya bertugas lagi di Bagian Kesehatan Ibu dan Anak. Itu dia cerita singkatku tentang ceritaku di Puskesmas Tambakrejo. Tunggu cerita minggu depan yaa.


Wassalaamu'alaikum!


You May Also Like

2 komentar

  1. uwaaaaw dokterkuuuu
    ditunggu lanjutan ceritanyaaaaaa
    nulisnya yang rajin jugaaaaa
    terutama tentang cerita2mu yang beginian

    eh katanya MR nggak diadakan lagi? soalnya banyak yang meninggal setelah MR. gitu katanya.
    klarifikasi gih dok

    BalasHapus